banner 728x250

Rawan Bencana Banjir, Reba Pontoh Minta Pemkab Cepat Tanggap Antisipasi Bencana

Foto: Hi. Reba Pontoh

Boroko – Dewan Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) meminta dimusim hujan Pemerintah Kabupaten melalui Dinas terkait agar dapat mengantisipasi dan medeteksi lebih Dini potensi Bencana.

Hal ini disampaikan oleh Anggota Komisi III Dekab Bolmut Hi. Reba Pontoh saat bertemu dengan sejumlah wartawan, Selasa (21/2/2017) Kemarin. “Saya sudah sering mengingatkan Kepada Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bolmut melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Bolmut untuk dapat segera mengantisipasi bencana Di Bolmut, apabila musim hujan”Ujarnya. Dia juga mengatakan, Pihak Pemkab agar cepat tanggap apabila terjadi bencana di Daerah Karena setiap datang musim hujan Bolmut selalu dilanda bencana yang sangat merugikan masyarakat.

Dia Juga berharap, BPBD Bolmut dapat melakukan koordinasi dan Komunikasi dengan Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) dan Pemerintah Pusat agar kedepannya Bolmut mendapat ketersediaan anggaran untuk bencana yang akan dialami oleh daerah nantinya. Sementara itu Kepala BPBD Bolmut Musliman Datukramat saat dikonfirmasi Via Telfon 081356xxxx69 tidak merespon padahal Nomor HP dalam keadaan aktif. (Har)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.