banner 728x250
Tekno  

Pemerintah Pusat Harus Bersinergi dengan Daerah untuk Tangani Hoax

JAKARTA – Kepala Biro Humas dan Protokol Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan, Teddy Melwiansyah saat membuka rakor mengatakan bahwa informasi hoax sangat meresahkan. “Hoax ini hadir di tengah masyarakat dan begitu sangat meresahkan,” demikian ujarnya.

Pernyataan tersebut dilontarkan Teddy mengingat Provinsi Sumsel saat ini tengah melakukan pembangunan infrastruktur jelang Asian Games 2018. Dengan adanya persiapan itu, pihaknya mengaku harus bersiap akan serangan hoax di media sosial yang kian marak.

“Pak Gubernur menginstruksikan agar seluruh organisasi perangkat daerah agar memiliki media sosial seperti Twitter dan Facebook sebagai sarana mendiseminasikan kebijakan pemerintah dan diharapkan dapat merespon laporan masyarakat lebih cepat,” imbuhnya.

Oleh karena itu, Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo), Farhat Syukri menyampaikan persoalan yang selama ini dihadapi oleh pemerintahan daerah yakni membutuhkan bantuan pencerahan bagaimana cara menanggulangi penyebaran berita hoax di daerah, khususnya di provinsi Sumatera Selatan.

“Kami di daerah ini sangat membutuhkan bantuan dan pencerahan dari pusat terutama dalam menghadapi hoax sebagaimana yang didengungkan oleh Bapak Presiden,” ungkap Syukri dalam acara yang sama.

Asisten Deputi Hubungan Masyarakat, Kementerian Sekretariat Negara, Masrokhan pun menyambut permohonan dan harapan dari Biro Humas dan Protokol Kepala Diskominfo Sumsel tersebut dengan melakukan kerjasama dan sinergi dalam menghadapi hoax.

Selain itu, ia pun mengingatkan kepada seluruh pihak untuk bersama-sama berupaya dalam menjernihkan situasi terkait penyebaran berita hoax.

“Mari kita bersinergi untuk menghadapi hoax sebagaimana seruan Bapak Presiden Jokowi. Kami, Kemensetneg siap bekerjasama dengan pemerintah daerah, khususnya Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan dalam menghadapi hoax,” tutup Masrokhan.

Sumber : okezone.com

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.