Trendingpublik.com, KOTAMOBAGU – Wakil Ketua DPRD Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong) Abdul Kadir Mangkat meninggal dunia, Sabtu (13/2/2021).
Menurut salah satu orang dekat beliau jatuh pingsan saat sedang melakukan olahraga tenis meja bersama salah satu kerabat di rumahnya. “Saat sedang bermain dirinya jatuh pingsan, karena kebiasaan beliau pagi – pagi bermain pimpong,” ujarnya.
Ia menambahkan, Abdul Kadir Mangkat sepat dibawah ke rumah sakit umum Kota Kotamobagu namun sudah tak tertolong.
Diketahui Abdul Kadir Mangkat menjabat sebagai Ketua DPD II Partai Golkar Bolmong dan sudah empat periode sebagai anggota DPRD, Terakhir menjabat Wakil Ketua DPRD Bolmong Ketua DPD II Partai Golkar Bolmong. (rdks)