banner 728x250

Saiful Harap Pemda Segera Isi Jabatan Eselon III Yang Masih Plt

Foto: Saiful Ambarak

Boroko – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Bolaang Mongondow Utara (Bolmut), berharap kepada Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bolmut untuk dapat segera mungkin melakukan pengisian terhadap jabatan eselon III yang masih pelaksana tugas (Plt).

Hal ini dikatakan oleh Anggota DPRD Bolmut Saiful Ambarak, agar Pemda Bolmut dapat segera mengisi jabatan – jabatan yang masih Plt untuk diisi dengan jabatan yang definitif. Pasalnya, proses pengisian jabatan eselon III sudah tidak melalui proses lelang jabatan lagi, mengingat kalau tidak secepatnya diisi akan terdapat jabatan ganda. “Tidak akan maksimal, apabila diberikan tanggung jawab ganda dalam memimpin SKPD, salah satu contoh Jabatan Kabag Hukum yang saat ini menjabat sebagai Kepala Dinas Kominfo dan masih ada beberapa jabatan yang dinilai ganda.

Ketua Fraksi Partai Golkar itu menambahkan, tujuan pengisian jabatan eselon III yang definitif adalah untuk menghindari ada jabatan yang ganda, karena kinerja yang akan dilaksanakan tidak akan maksimal. Hal ini agar pelayanan publik dan roda pemerintahan di Bolmut dapat berjalan baik. Masih banyak SDM yang ada di Bolmut yang bisa memimpin SKPD Dan SKPD yang masih di isi oleh pejabat pelaksana tugas (Plt) dapat segera di isi oleh pejabat yang definitif, “Terangnya.

Sementara Kepala Badan Kepegawaian Pendidikan Dan Pelatihan (BKPP) melalui kepala Bidang Perencanaan Dan Mutasi Supriadi Goma, S.Pdi saat dimintai konfirmasi mengatakan, untuk jabatan eselon III yang belum diisi masih dalam proses kajian Baperjakat, jabatan eselon III akan segera diisi dan akan dilantik bersamaan dengan jabatan eselon II yang mengikuti seleksi jabatan saat ini.” Intinya jabatan eselon III yang masih Plt akan segera diisi oleh pejabat definitif,”Beber Goma

(Har)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.