banner 728x250

DPRD Minta Stok LPG Terpenuhi Selama Ramadhan

Elpiji

trendingpublik.com BOROKO – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut), meminta pasokan stok Liquified Petroleum Gas (LPG) jenis 3 Kilogram yang beredar di masyarakat agar dapat terpenuhi selama bulan suci Ramadhan 1439 Hijriah.

Seperti yang disampaikan oleh, Personil Komisi I DPRD Bolmut, Sri Anita Potabuga, SE saat dikonfirmasi oleh sejumlah wartawan, Jum’at, (18/05/2018).

Dirinya meminta kepada pihak Dinas Perdagangan, Perindustrian, Koperasi dan usaha kecil dan menengah (Disperdaginkop – UKM) Bolmut, untuk memastikan pasokan atau kuota LPG 3 Kilogram bagi masyarakat, selama bulan suci ramadhan 1439 H bisa terpenuhi,” pinta Anita Potabuga.

Menurutnya, kebutuhan akan LPG 3 Kilogram sangatlah penting bagi masyarakat yang kelas bawah. Mengingat selama bulan Ramadhan aktifitas rumah tangga meningkat dalam mempersiapkan menu menjelang berbuka puasa dan saat sahur sehingga kebutuhan akan gas juga meningkat,” katanya.

Ia berharap, kiranya Pemerintah Daerah (Pemda) Bolmut, melalui Disperdaginkop dan UKM dapat mengecek stok LPG 3 Kg disetiap pangkalan yang telah memiliki izin operasional dari pihak PT Pertamina, Tbk .

Pasalnya, masih ada masyarakat yang merasa mengeluh kelangkaan tabung LPG 3 Kg. olehnya, itu perlu adanya evaluasi dari instansi terkait untuk mengatur kebutuhan akan LPG,” tutup Sri Anita Potabuga Politisi Golkar tersebut.

(Har)