banner 728x250

DPRD Bolmut Harap UNBK Tingkat SMA Sederajat Sukses Digelar

Sri Anita Potabuga

trendingpublik.com Boroko – Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) disetiap SMA, SMK, MA tidak akan lama lagi digelar disejumlah sekolah di Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut), akan tetapi masih adanya keluhan tentang minimnya fasilitas komputer dan kapasitas jaringan yang kurang memadai.

Hal ini dikatakan Kepala Cabang Dinas Pendidikan Daerah Provinsi Sulawesi Utara Kabupaten Bolaang Mongondow Utara, Patra Kapiso, S.Pd saat bertemu dengan sejumlah wartawan, Jumat (15/2/2019). “Pelaksanaan ujian pada bulan maret hingga april untuk SMA, SMK, MA, dan 100 persen menggunakan komputer,” kata Patra Kapiso.

Dia pun mengungkapkan, bahwa memang hampir seluruh sekolah yang akan melaksanakan UNBK ini minim fasilitas, namun pihaknya telah bersepakat dengan seluruh Kepala sekolah SMA sederajat untuk melakukan peminjaman komputer pada masyarakat dalam mengatasi kekurangan fasilitas.

Terpisah, menanggapi hal tersebut,  Personil Komisi I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Bolmut, Sri Anita Potabuga, mengapresiasi langkah Cabang Dinas Bolmut yang telah berupaya mengsukseskan pelaksanaan UNBK dikabupaten tahun ini. “Intinya, kami berharap pelaksanaan UNBK dapat terlaksana dengan baik,” jelasnya.

(Randi)