Boroko – Faisal Husin, Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bolaang Mongondow Utara, terus mendorong seluruh masyarakat agar pro aktif untuk mensukseskan tahapan pemilihan kepala daerah (Pilkada) 2018 agar berjalan sukses. Sebab, diperkirakan ada 60 ribu pemilih yang akan memberikan hak suaranya pada pilkada serentak 26 Juni 2018.
“Jumlah pemilih pada pilkada Kabupaten Bolaang Mongondow Utara tahun 2018, saya perkirakan mencapai 60 Ribu jiwa. Sebab, akan ada kenaikan jumlah pemilih dari pemilu sebelumnya, mengingat banyak warga pemilih pemula, dan warga pendatang yang kini sudah memenuhi syarat dan sudah berdomisili di Bolmut,” kata Faisal.
Jumlah pemilih sementara pada pilkada 2018 menurut Faisal, akan mengacu dari daftar pemilih tetap pada pemilu terakhir yang mencapai 56 ribu jiwa.
“Diharapkan seluruh masyarakat pro aktif untuk mengecek namanya ketika daftar pemilih diumumkan. Jika belum masuk, harus melapor agar bisa diakomodir dan menggunakan hak suaranya pada pemilihan nanti,” tuturnya.
Terpisah Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD), Bolaang Mongondow Utara, Karel Bangko, SH berharap seluruh masyarakat di daerah, dapat menggunakan hak pilihnya pada pilkada agar bisa berlangsung sukses. ‘’Sukseskan Pilkada dengan menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif di daerah,” tukasnya.
(Har)