banner 728x250
Daerah  

Dikbud Gelar PKB Tingkatkan Mutu Guru

Iwan Panigoro, S.Pd

trendingpublik.com – Guna meningkatkan kualitas Guru, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Kebupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) Gelar Kegiatan Diklat Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan (PKB) dalam Pengajaran bertempat di Sekolah Dasar Negeri 1 Boroko.

Hal ini disampaikan oleh, Kepala Dinas Dikbud Abdul Najarudin Maloho, S.Pd.,M.Si melalui Kepala Bidang (Kabid) DIKSAR Dan GTK Iwan Panigoro, S.Pd saat dikonfirmasi awak media ini mengatakan, kegiatan ini dilaksanakan sejak hari selasa 21 november sampai minggu 26 nanti, peserta berjumlah 150 tenaga pendidik di Bolmut diprioritaskan guru yang belum sertifikasi, ini gelombang pertama akan menyusul dua gelombang yang terdiri dari Pengajar SMP dan SD. Pematerinya instruktur nasional yang ada di Bolmut sedangkan SMP instruktur  dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) langsung,” kata Iwan Panigoro.

Ditambahkannya, bahwa kegiatan ini bertujuan agar pendidik lebih profesional, trampil dalam menyajikan mata pelajaran yang diembannya dan tentunya dapat menjadi teladan bagi setiap muridnya,” tambah Iwan Panigoro.

Terpisah, Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Bolmut, Abdul Eba Nani mengatakan, bahwa kami sangat mendukung kinerja yang dilakukan oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan. Sebab, program ini merupakan kegiatan yang sangat positif dalam memberikan penguatan terhadap tenaga pendidik. Sehingga diharapkan kedepan mampu menghasilkan guru yang berkualitas,” kata Eba Nani.

(Har)