banner 728x250

DPRD Minta Pemda Bolmut Sediakan Mobil Pemadam Kebakaran

Mobil Pemadam Kebakaran

trendingpublik.com BOROKO – Masyarakat Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) meminta kepada pemerintah daerah untuk memperhatikan kebutuhan mobil pemedam kebakaran, mengingat sering terjadi kebakaran dan ancaman ini bisa terjadi kapanpun.

Hal tersebut disampaikan oleh Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bolmut, Abdul Eba Nani, ia berharap agar Pemerintah Daerah (Pemda) bisa menyediakan minimal satu unit mobil pemadam kebakaran bagi warga. Senin, (30/07/2018).

Karena tidak tersedianya mobil pemadam kebakaran selama ini hingga menyebabkan rumah warga tidak bisa diselamatkan dari musibah kebakaran yang akibatnya kerugian material bagi setiap warga yang terkena kebakaran.

“Di Bolmut belum dilengkapi fasilitas mobil pemadam kebakaran apalagi alat pemadam kebakaran juga tidak tersedia. Olehnya itu kami meminta kepada Pemda Bolmut untuk dapat memprioritaskan pengadaan mobil pemadam kebakaran (Damkar),” pinta Eba Nani Politisi PAN Bolmut tersebut. (HW)