trendingpublik.com – Kabar gembira buat Aparatur Sipil Negara (ASN) khususnya guru, karena tidak lama lagi akan menerima Tunjangan Tambahan Penghasilan (TTP) yang akan disalurkan langsung oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Kabupaten Bolaang Mongondow Utara.
Hal ini sebagaimana disampaikan oleh Kepala Dinas Pendidikan melalui Kabid Diksar dan GTK, Iwan Panigoro, S.Pd saat dikonfirmasi mengatakan, bahwa penyaluran TTP Rapel 1 Tahun ini langsung kerekening masing – masing guru yang sumber dananya dari anggaran pendapatan belanja negara (APBN) yang kemudian diteruskan ke pemerintah daerah,” ucap Panigoro.
Iwan Panigoro, menambahkan bahwa untuk persyaratan penyaluran yakni segera memasukkan rekening koran dari Bank Rakyat Indonesia (BRI) yang telah menjalin kerjasama pihak Dikbud serta kwitanasi yang sudah terlampir. Untuk batas pemasukan sampai dengan Jum’at, 26 Januari 2018,” tambahnya.
Lanjut, bahwa diketahui dari data yang diperoleh ada sebanyak 60 tenaga guru yang tersebar di TK, SD dan SMP Se Kabupaten Bolmut. Kami berharap kepada guru yang menerima TPP Rapel 1 Tahun kiranya dapat lebih meningkatkan kinerjanya sebagai tenaga pengajar,” harapnya.
Terpisah, Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Bolmut, Sri Anita Potabuga, SE mengatakan, bahwa langkah yang dilakukan oleh Dinas Pendidikan dalam menyalurkan TPP guru sudah tepat, namun kami mengharapkan pada tahapan-tahapan selanjutnya agar tidak lagi terjadi keterlambatan dalam penyalurannya.,” tutup Anita Potabuga.
(Har)