banner 728x250
Daerah  

Pihak Barjas Bakal Lelang Kantor BKPP

Noval Djarumia

trendingpublik.com – Bagian Barang Dan Jasa (barjas) Bolaang Mongondow Utara (Bolmut), akan segera melakukan lelang pekerjaan pembangunan Kantor Badan Kepegawaian Pendidikan Dan Pelatihan (BKPP) yang berbandrol sekitar Rp. 1,7 M. Selasa, (10/04/2018).

Hal ini disampaikan oleh, Kepala Bagian Barjas Noval Djarumia SE, M.Si, bahwa Pembangunan gedung BKPP masih pada penyempurnaan dokumen lelang.

“Insya Allah besok dokumennya sudah masuk Pokja. Apabila semuanya sudah rampung minggu ini sudah siap akan dilelangkan. Pembangunan gedung BKPP bersumber dari Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) tahun 2018. Apabila proses tender sudah sesuai dengan aturan yang berlaku, maka bulan ini atau awal bulan depan sudah ada pemenang tender, agar proses tahapan pekerjaan sudah akan dilaksanakan,” jelas Noval Djarumia.

Terpisah, menanggapi hal tersebut Anggota Komisi III Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) Ramses Sondakh mengatakan, DPRD mengapresiasi kinerja Barjas yang akan segera melakukan proses lelang pembangunan kantor BKPP tersebut.

“Siapapun pemenangnya nanti, saya berharap pekerjaannya harus sesuai dengan spesifikasi yang tercantum dalam kontrak kerja dan hasil pekerjaan harus sesuai dengan harapan,” Kata Politisi PKB Itu.

(Har)