banner 728x250

KPUD Bolmut Laksanakan Pleno Hasil Pilkada

Pleno Hasil Pilkada Bolaang Mongondow Utara

trendingpublik.com BOROKO – Bertempat di halaman Kantor KPU, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bolaang Mongondow Utara menggelar rapat pleno rekapitulasi dan pengumuman hasil penghitungan suara tingkat Kabupaten pada Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Bolmut Tahun 2018.

Rapat Pleno Rekapitulasi dan Pengumuman Hasil Penghitungan Suara dipimpin langsung oleh Ketua KPU Bolmut Lukman Daimasiki, S.Pd dan membuka secara resmi pelaksanaan rekapitulasi tingkat Kabupaten Bolmut. Rabu, (04/07/2018).

Lukman Daimasiki dalam sambutannya menyampaikan, bahwa pelaksanaan Pilkada dari mulai launching sampai dengan tahapan perhitungan suara berjalan tertib dan lancar yang telah diatur dalam PKPU No 2 Tentang Program, Tahapan, dan Jadwal Pelaksanaan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur, Walikota dan Wakil Walikota, Bupati dan Wakil Bupati.

Melalui kesempatan tersebut, Ketua KPU Bolmut mengajak kepada seluruh masyarakat untuk bersama – sama menyatukan langkah, persepsi, dan pola pikir kita untuk membangun seluruh komitmen kedepan, dengan maksud dan tujuan demi Kabupaten Bolmut yang sama – sama kita cintai.

“Penyelenggara pemilihan umum bukan sekedar seremonial saja, akan tetapi dalam pelaksanaannya ada aturan, perundang – undangan serta ada keputusan yang sifatnya mengikat, memandu, dan siap menghantam apabila tidak berpedoman terhadap apa yang telah kita tetapkan,” kata Lukman Daimasiki.

Lukman Daimasiki, pada akhir pelaksanaan Rapat Pleno Rekapitulasi dan Pengumuman Penghitungan Surat suara mengumumkan rincian suara pasangan Calon Nomor Urut sebagai berikut :

  1. Karel Bangko, SH – Arman Lumoto, S.Ag, M.Pdi jumlah suara akhir 10.521
  2. Drs.Hi Depri Pontoh – Drs.Amin Lasena,M.AP jumlah suara akhir 19.645
  3. Drs.Hi.Hamdan Datunsolang, MM – Drs Murianto Babay, MM jumlah suara akhir  19.202.

Olehnya itu, KPU Bolmut mengumumkan jumlah surat suara yang sah 49.368, jumlah surat suara tidak sah 286, serta jumlah surat suara sah dan tidak sah 49.654 itulah hasil yang dibacakan oleh Ketua KPU Bolmut.

Diketahui turut hadir dalam rapat pleno rekapitulasi dan pengumuman Ketua dan Anggota KPU Bolmut, Anggota KPU Provinsi Sulut, Panwaslu Bolmut, Saksi Pasangan Calon Nomor Urut 1, 2 dan 3, 30 PPK Se Kabupaten, TNI/Polri, serta Insan Pers. (HW)